WABERIT, PALEMBANG -Rapat Kordinasi Dewan Kesenian Sumatra Selatan2024 di Guns Cafe Palembang,Jumat(27/12/2024).
Mewakili PJ Gubernur Sumsel, Staf Ahli Bidang Pemerintah, Politik dan Hukum, Pandji Tjahjanto , sangat mengapresiasi Rapat Kordinasi Dewan kesenian Sumatra Selatan.
“Dan kita akan menyambungkan dengan OPD maupun instasi terkait dengan bekerja sama dengan tugas dan fungsi masing masing,”tuturnya.
“Kita harapkan agar DKSS Sumsel semakin maju,”jelasnya.
Sementara itu,Ketua Dewan Kesenian Sumatra Selatan Iqbal Rudianto menuturkan, hari ini agenda DKSS Sumsel masa kepengurusan kami periode 2023 -2008.
Lanjutnya, ini tahun pertama kami menjalankan organisasi DKSS ,kami sebagai pengurus melakukan rapat kordinasi.
“Karena ini akan menjadi sebuah pertemuan Lintas Sektoral antara dewan kesenian dengan Pemerintah Provinsi dan OPD terkait ,”tuturnya.
“Kami sangat senang bahagia karena berkoordinasi dengan banyak pihak,karena memang dinas kebudayaan dan kesenian butuh sinergitas, kolaborasi dengan banyak pihak,”ungkapnya.
“Dan perlunya dukungan dari Pemerintah Provinsi terutama stakeholder bagaimana memajukan Dinas Kebudayaan dan Kesenian di Sumsel,”terangnya.
Rapat inipun akan menjadi agenda
wajib organisasi DKSS setiap akhir tahun, untuk melakukan evaluasi dan bagaimana merumuskan langkah langkah serta jalan kemajuan kebudayaan Provinsi Sumsel kedepan selama masa kami di dewan Kesenian Sumsel,”tutupnya.