WAWBERITA – PT. CNG Hilir Raya menyerahkan Zakat Mal perusahaan sebesar 150 juta kepada Nu Care Lazisnu sekaligus Buka bersama dan santunan pada yatim piatu.
Penyerahan Zakat Mal telah dilakukan setiap tahun oleh perusahaan, tujuanya mengeluarkan zakat mal perusahaan ini agar perusahaan swasta yang lain juga bisa melakukan hal yang sama.
Hal tersebut langsung dikatakan oleh Direktur PT CNG Hilir Raya Hernoe Roesprijadji, Jumat (14/4/2023).
Hernoe mengatakan, selama ini perusahaan belum terlalu tersosialisasi di perusahaan swasta untuk zakat.
“Maka dari itu PT CNG Hilir Raya memberikan contoh kepada perusahaan swasta yang lain”kata Hernoe
“Penyerahan zakat ini tidak merugikan perusahaan juga bisa mengurangi kewajiban pajak,” jelas Hernoe
PT CNG Hilir Raya memilih lembaga ambil zakat dan sodakoh Nathatul Ulama agar bisa diserahkan kepada penerima dan lebih menyebar.tutupnya (dn)