WAW, Ogan Ilir – Digital mengharuskan semua elemen untuk bergerak cepat terutama dunia usaha supaya bisa naik kelas serta tetap kekinian dengan prinsip Inovasi, Kolaborasi dan Adaptasi, karenanya Ruang Gagasan Ogan Ilir (OI) bersama UMKM di OI siap bangkit sehingga berkontribusi dalam Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Rabu siang (20/10/2021), Muhammad Jasit selaku ketua Pelaksana dan founder Ruang Gagasan Ivan Ilham mengadakan Dialog Interaktif bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Ogan Ilir di Tanjung Senai dihadiri oleh seluruh organisasi Kepemudaan se-Sumsel dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat.
Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Panca Wijaya yang diwakili oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Ogan Ilir dalam hal ini Kepala Bidang Koperasi Ir. Suprayogi dan Bank Sumsel Babel Ogan Ilir.
Anak-anak muda dan kalangan UMKM Ogan Ilir juga antusias mengikuti acara ini, yang diisi dengan promosi endorse seluruh UMKM yang hadir ini.
Dibuka secara ekslusif oleh Keynote Speech Arniza Nilawati,SE,MM, Senator DPD RI asal Sumsel yang membidangi perekonomian, UMKM dan pemberdayaan masyarakat mengungkapkan kegiatan ini sangat luar biasa.
‘Karena semuanya bisa berdiri dan maksimal apalagi anak-anak muda yang kita sebut dengan generasi Milenial sangat dekat dengan dunia digital atau media sosial,” tuturnya
Terkait permodalan, Arniza mengatakan saat ini kita mempunyai akses ke Himpunan Bank Daerah seperti Bank Sumsel Babel yang siap men-support dan Himpunan Bank Negara tentunya dengan komunikasi intens bersama Kemenkop atau Dinas Koperasi nya melalui bantuan dengan data yang akurat.
Sementara itu Ir. Suprayogi Kepala Bidang Koperasi Disperindagkop dan UKM Ogan Ilir menambahkan, “Bisnis di era kekinian modal bukan lagi problem. Kami dari Dinas Koperasi siap memfasilitasi untuk pendanaan jika disertakan dengan data usahanya yang kuat.
Tak kalah menariknya Bunda Rayya, Wanita Inspiratif Sumsel menilai dunia usaha dan bisnis bukan untuk persaingan tapi bagaimana mindset untuk membangun bangsa.
Sementara itu pihak Bank Sumsel Babel OI, mengajak generasi Millenial untuk berwirausaha dan berbisnis melalui dunia digital karena tentu biaya murah dan efektif, dan bisa menjadikan kita SDM unggul dengan branding yang lebih menarik dan menembus pasar nasional bahkan internasional.(ril)