“Tolong kader- kader PAN berperan aktif dalam mengatasi penyebaran virus Covid- 19, yang saat ini sedang meningkat di seluruh dunia bukan hanya di Indonesia,” kata Hatta.
——–
WAW, Sumsel – Hal ini diungkapkan Hatta Rajasa disela- sela memberikan sambutan dalam peresmian rumah PAN DPW Sumsel di Jalan Alamsyah Ratu Prawira Negara Palembang, Sabtu (12/6/2021).
Menurutnya, peran aktif kader PAN tersebut bisa dalam hal edukasi ke masyarakat melalui sosialisasi ataupun kebiasaan perilaku di era new normal saat ini dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) 3M (Memakai masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan dengan sabun).
“Jalankan prokes yang tepat dan baik, kunci mengatasi Covid-19 ini ada 3 hal, yaitu leadership para pemimpinnya, menjaga kesehatan, dan sosial capital masyarakat kita,”pungkasnya. (Ram)