Berita  

Anggota DPRD Sumsel Dapil 3 Jauhari Minta Jembatan Desa Labuhan Jaya Kecamatan Mesuji OKI Segera di Perbaiki

oppo_2

WAWBERITA, PALEMBANG — Rapat Paripurna Ke-X (10) DPRD Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) Dengan Agenda, Penyampaian Laporan Hasil Pelaksanaan Kegiatan Reses Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Sumatra Selatan. Senin (24/02/2025) Palembang.

Jauhari,A.Ma alias MasJoe dari Fraksi PKS Komisi 4 Dapil 3 meliputi Ogan Komering Ilir (OKI) dan Ogan Ilir (OI) menyampaikan aspirasinya terkait adanya salah satu jembatan Desa Labuhan Jaya Kecamatan Mesuji Kab. Ogan Komering Ilir (OKI). Diruas jalan Kabupaten Blok C Suryadi Kota Baru Tulang Bawang Barat.

Jembatan tersebut dibangun pada akhir tahun 2010 menggunakan APBD OKI usianya sekarang sudah 15 tahun. Jadi wajar kalau kondisinya sudah rusak dan saat ini pondasinya juga sudah turun sehingga mengakibatkan jembatan patah pinggang.

“Kita butuh penangganan khusus dan kita meminta kepada saudara gubernur melalui dana bantuan khusus,”terang Jauhari.

“Karena status jalan itu milik kabupaten bukan domain Provinsi oleh karena itu kita meminta kepada saudara Gubernur dengan menggunakan BKBK,” terang Jauhari saat menyampaikan aspirasinya di sidang Paripurna Ke-X (10).

Lanjut Jauhari Aman menuturkan, jembatan ini sendiri rubuhnya baru sekitar 3 bulan ini masuk dapil saya. Harapannya setelah disampaikan disidang paripurna ke-X (10) ini, semoga secepatnya direalisasikan oleh saudara gubernur di tahun 2025 ini.”tutup Jauhari Aman. (Dn)