Gus Yahya Pilih Palembang Sebagai Tuan Rumah Harlah, Ini Alasannya !

WAW,Palembang – Harlah NU ke-99 resmi digelar di Palembang pada 4-5 Maret 2022 dengan bahasan sejumlah agendanya.

Peringatan hari lahir Nahdlatul Ulama (NU) ke-99 (kalender Hijriah) untuk Wilayah Indonesia Barat akan diselenggarakan di Palembang selama tiga hari 4-5 Maret 2022.

Gubernur Sumsel Herman Deru menyampaikan ucapannya atas memilih provinsi Sumsel.

” Terimakasih banyak sudah memilih Provinsi Sumsel untuk menjadi tuan rumah harlah NU Ke 99 ini,” ucapnya Jum’at (4/3/2022) malam di Dininghall Jakabaring

Sementara itu ketua Pw Nahdlatul Ulama Sumsel KH. Amiruddin mengatakan dalam sambutannya.

” Selamat datang Bapak Menteri Ekonomi Airlangga Hartarto, sebagaimana kita ketahui tuan rumah Hari Lahir Nahdlatul Ulama di Sumatra Selatan ini yang terbaik dibandingkan dengan daerah lainnya,” katanya

Ditempat yang sama Ketua PBNU Gus Yahya juga mengatakan.

” Memilih Palembang adalah pusat kerajaannya Sriwijaya, eksperimennya tercatat dalam sejarah, tertua di Indonesia dan kita akan mewujudkan serta menegakan peradaban seperti Sriwijaya, di kepimpinan Nahdlatul Ulama saat ini,” katanya

Terlebih Etos fundamental Sriwijaya berhasil berkuasa Selama 7 abad dari awal Abad ke 7 sampai abad ke 14.

” Tidak kenal lelah tidak pernah putus asa dalam menyatukan Nusantara, Mampu mengembangkan peradaban maritim mampu memanfaatkan sungai musi yang mana Sriwijaya berhasil mencapai puncak peradaban nya,” tutupnya

Hadir Menteri Ekonomi Airlangga Hartarto, Ketua PBNU K.H. Yahya Cholil Staquf, Sekjen Gus Ipul, Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru, dan PWNU Sumatera Selatan Cak Amir. (Nto)